Categories Teknis

Perbaikan Pipa Transmisi 300mm di Desa Sigaso Kecamtan Atinggola

Kwandang – Akibat curah hujan yang cukup tinggi seminggu terakhir mengakibatkan pipa transmisi 300mm di Desa Sigaso Kecamatan Atinggola Kabupaten Gorontalo Utara mengalami kerusakan. Akibat dari kerusakan pipa teransmisi di desa Sigaso Kecamatan Atinggola mengakibatkan suplai air minum ke pelanggan diseluruh Kecamatan Atinggola menjadi terhenti.

Plt. Direktur saat melakukan perbaikan pipa transmisi 300mm

Untuk memastikan suplai air minum kepada pelanggan tetap terlayani, TIM Teknis didampingi langsung oleh Plt. Direktur Famly K. Mayango serta Kepala Unit Atinggola melakukan perbaikan kerusakan pipa transmisi pada Sabtu, 23 April 2022.

Pekerjaan perbaikan pipa transmisi 300mm di Desa Sigaso diperkirakan Minggu 24 April 2022 sudah dapat diselesaikan dan suplai air minum sudah dapat digunakan oleh Seluruh Pelanggan Kecamatan Atinggola.

Nampak Kerusakan Pipa Transmisi 300MM

Atas kejadian ini, plt. Direktur PUDAM Tirta Gerbang Emas Gorontalo Utara Famly K. Mayango menyampaikan permohonan maaf atas putusnya suplai air minum di Kecamatan Atinggola. TIM Teknis terus berupaya untuk melakukan langkah-langkah cepat perbaikan pipa transmisi.

Nampak alat berat diturunkan untuk melakukan perbaikan pipa transmisi 300mm

More From Author

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *